CPNS Kementerian PU 2025 Resmi Menuntaskan Pelatihan Bela Negara di Malang

Penanaman Karakter, Integritas, dan Semangat Pengabdian untuk Negeri Jadi Fokus Utama
Malang, 29 November 2025 — Pelatihan Bela Negara bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Pekerjaan Umum Tahun 2025 resmi ditutup pada Sabtu sore di Rindam V/Brawijaya, Malang. Kegiatan ini menjadi penanda berakhirnya rangkaian pembinaan karakter, fisik, dan mental yang telah dijalani oleh seluruh peserta selama beberapa hari.
Acara penutupan dihadiri oleh Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian PU yang diwakili oleh Kepala Pusat Pengembangan Kompetensi Manajemen Drs. Rudy Ridwan Effendi, M.T. , para pejabat dari unit organisasi Kementerian PU, jajaran Rindam V/Brawijaya, serta ratusan CPNS peserta pelatihan.
Dalam sambutannya, Kepala Pusbangkom Manajemen, Drs. Rudy Ridwan Effendi, M.T., menegaskan bahwa pembangunan sumber daya manusia tidak hanya berfokus pada kemampuan teknis, tetapi juga pada pembentukan karakter dan integritas. Ia menekankan bahwa ASN adalah pelayan masyarakat yang harus memegang teguh nilai-nilai Pancasila, menjaga keutuhan NKRI, serta mengutamakan kepentingan rakyat.
“ASN bukanlah mereka yang dilayani oleh masyarakat, tetapi mereka yang hadir untuk melayani. Mindset inilah yang wajib tertanam dalam diri setiap insan PU agar pembangunan dapat berjalan sesuai tujuan,” tegasnya.
Beliau juga mengingatkan bahwa tugas besar Kementerian PU dalam penyelenggaraan infrastruktur nasional membutuhkan SDM yang tangguh, profesional, dan militan—baik secara intelektual, fisik, maupun mental. Para CPNS diminta berkontribusi nyata dalam mendukung Asta Cita Presiden Prabowo, terutama percepatan pemerataan pembangunan infrastruktur yang adil dan berkelanjutan.
Lebih lanjut, Apri Artoto meluruskan pemahaman bahwa Bela Negara bukan hanya tentang angkat senjata atau terjun ke medan perang.
“Bela Negara hari ini diwujudkan melalui profesionalisme dalam menjalankan tugas, bekerja dengan integritas, dan memberikan manfaat bagi masyarakat. Itulah kontribusi terbaik yang bisa kita berikan sebagai ASN,” ujarnya.
Pelatihan Bela Negara tersebut juga membekali peserta dengan pembentukan kerja sama tim, motivasi berkarya, dan penanaman rasa cinta tanah air. Harapannya, seluruh peserta dapat menjadi pegawai yang memiliki nilai-nilai BerAKHLAK sekaligus menghidupi budaya kerja PU: mission oriented, teamwork, dan profesional.
Menutup sambutannya, Kepala Pusbangkom Manajemen menyampaikan apresiasi kepada jajaran TNI-AD khususnya Rindam V/Brawijaya atas dukungan dalam pembinaan Bela Negara, serta memberikan selamat kepada seluruh CPNS yang telah menyelesaikan pelatihan dengan baik.
“Jangan jadikan proses yang telah dijalani ini sia-sia. Biarkan api semangat Bela Negara terus menyala dalam diri masing-masing. Saya bangga kepada saudara-saudara yang telah berjuang hingga akhir,” tutupnya.
Dengan berakhirnya kegiatan ini, para CPNS Kementerian PU Tahun 2025 resmi memasuki tahap berikutnya dalam proses pembentukan diri sebagai aparatur yang siap mengabdi untuk bangsa dan negara.