28 APRIL 2025

|

16:52 WIB

BPSDM SELENGGARAKAN KLOP TALKSHOW EPISODE 52: MENINGKATKAN AKSES AIR BERSIH DAN SANITASI BAGI MASYARAKAT

28 April 2025  /   BPSDM Kementerian PUPR       52

Jakarta, 24 April 2025 – Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Pekerjaan Umum menggelar Talkshow Episode 52 pada aplikasi Kanal Layanan Online PU (KLOP) bertajuk Meningkatkan Akses Air Bersih Dan Sanitasi Bagi Masyarakat - Peningkatan Pelayanan Air Bersih dan Sanitasi Melalui Program Cipta Karya di Papua.


Kepala Balai Penataan Bangunan, Prasarana dan Kawasan Papua Corneles Sagrim menyampaikan bahwa Kementerian Pekerjaan Umum melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya terus berkomitmen meningkatkan kualitas hidup masyarakat Papua melalui penyediaan infrastruktur dasar, khususnya di sektor air minum dan sanitasi. "Air bersih dan sanitasi merupakan kebutuhan dasar yang wajib dipenuhi. Program ini bertujuan menjangkau 100% masyarakat, termasuk yang berada di wilayah terpencil Papua,"ujar Corneles.


Program ini berfokus pada empat sektor utama: air minum, sanitasi, bina pembangunan, dan pengembangan kawasan strategis. Dalam sektor air minum, pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) telah dilakukan baik di wilayah perkotaan maupun pedesaan. Sementara itu, sektor sanitasi mencakup tiga sub-sektor, yaitu pengelolaan persampahan, air limbah, dan saluran drainase.


Implementasi program dilakukan melalui dua pendekatan: kontraktual oleh pemerintah pusat, dan berbasis masyarakat seperti SPAL (Sistem Pengelolaan Air Limbah) dan PAMSIMAS (Penyedia Air Minum Berbasis Masyarakat). Masyarakat Papua sendiri telah berkontribusi secara aktif dalam proses pembangunan dan pemanfaatan infrastruktur ini.


Hasil dari pelaksanaan program ini sudah mulai dirasakan masyarakat. Sumber air kini lebih dekat, memudahkan akses terutama bagi perempuan dan anak-anak, serta mengurangi risiko kejahatan dan beban kerja domestik. Selain itu, kualitas air yang disediakan telah memenuhi standar kesehatan.


Dalam jangka panjang, infrastruktur yang dibangun akan diserahkan kepada pemerintah daerah dan masyarakat untuk dikelola secara mandiri. Monitoring dan evaluasi dilakukan setiap tahun untuk memastikan keberfungsian dan keberlanjutan operasional infrastruktur tersebut.


Talkshow yang diakses melalui klop.pu.go.id dihadiri oleh 476 orang yang berasal dari lingkungan Kementerian PU, ASN Pemerintah Daerah, Mahasiswa dan Masyarakat umum.