19 MEI 2025

|

13:24 WIB

KEPALA BPSDM KHALAWI MEMBUKA DUA PELATIHAN DI BAPEKOM PUPR WILAYAH VII BANJARMASIN

21 Agustus 2023  /   BPSDM Kementerian PUPR       286

Banjarmasin, Senin 21 Agustus 2023 – Terdapat beberapa faktor penentu kelancaran pembangunan suatu infratruktur. Diantaranya yaitu pembiayaan dan keselamatan tenaga kerja konstruksi. Pada dua bidang tersebut diperlukan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berkompeten sehingga pada gilirannya dapat mendorong pencapaian tujuan organisasi melalui terbangunnya infrastruktur untuk kepentingan masyarakat.


Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Balai Pengembangan Kompetensi PUPR Wilayah VII Banjarmasin menyelenggarakan Pelatihan Sistem Manajemen Keselamatan Konstruksi (SMKK) dan Pelatihan Pinjaman/Hibah Luar Negeri (PHLN) (21/8).


Kedua pelatihan tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Khalawi menyatakan,“Pengetahuan mengenai PHLN ini sangat penting. Karena pengelolaan yang buruk akan mengakibatkan pelaksanaan kegiatan tidak tercapai dengan baik.” 


Khalawi pun mengingatkan kepada penyelenggara agar memperhatikan sasaran peserta yang perlu mengikuti Pelatihan PHLN dan SMKK. Khususnya pada Unit Organisasi yang sering bersinggungan atau memiliki tugas dan fungsi di kedua bidang tersebut. 


Pelatihan Pengelolaan Pinjaman dan Hibah Luar Negeri dilaksanakan dengan pola Distance Learning yang dilaksanakan pada tanggal 21 s.d 25 Agustus 2023 meliputi 30 Jam Pelajaran dengan jumlah peserta sebanyak 40 orang. Sedangkan Pelatihan Sistem Manajemen Konstruksi dan Sertifikasi Ahli Madya K3 Konstruksi dilaksanakan dengan pola pelatihan Blended Learning yang dilaksanakan pada tanggal 21 s.d 30 Agustus 2023 meliputi 61 Jam Pelajaran dengan jumlah peserta 25 orang.